Program Perulangan

Selasa, 20 Desember 2011

Assalamu'alaikum Wr.Wb.
Di kesempatan ini akan saya posting tentang program perulangan, yaitu for to do. Program perulangan for to do digunakan untuk mengulang statemen berulang kali sejumlah yang ditentukan. Program perulangan ini ada dua kategori yaitu perulangan positif dan perulangan negatif. Perulangan positif adalah dengan penghitung / counter dari kecil ke besar (penambahan positif).
Bentuk umum :
FOR variable control : = nilai awal TO nilai akhir DO statemen
Contoh program :


program perulangan ;
uses wincrt;
Var
I : integer ;
Begin
For i:= 1 to 5 do
begin
Write( i ) ;
Writeln ('  Pascal');
end;
End.


Selain perulangan positif, tentu juga ada perulangan negatif. Perulangan negatif adalah dengan penghitung / counter dari besar ke kecil ( pertambahannya negatif).
Bentuk umum :
FOR variable control : = nilai awal DOWN TO nilai akhir DO statemen

Contoh Program:

program perulangan ;
uses wincrt;
Var
I : integer ;
Begin
For i:= 5 downto 1 do
begin
Write( i ) ;
Writeln ('  Pascal');
end;
End.

Sekian yang ilmu yang dapat saya bagikan, bila ada yang baik datang dari Allah SWT dan bila ada yang belum baik itu datangnya dari saya sendiri oleh karena itu saya minta maaf. Sekian dan terima kasih.
Wassalamu'alaikum Wr.Wb.




Free Template Blogger collection template Hot Deals SEO

0 komentar:

Posting Komentar